Kumpulan Materi Sejarah, Wisata dan Artikel Menarik Lainnya

Masa Kejayaan Kerajaan Majapahit Lengkap

Masa Kejayaan Kerajaan Majapahit Secara Lengkap - Seperti yang kita ketahui, setiap kerajaan pasti akan mengalami masa pembentukan awal, masa perkembangan, kejayaan, dan keruntuhan. Nah pada kesempatan kali ini, kita akan mengulas tentang sejarah masa kejayaan Kerajaan Majapahit berdasarkan perkembangan ekonomi dan budaya secara lengkap dan jelas.

Berdasarkan sumber yang penulis dapatkan dari buku "Sejarah Nasional Indonesia Jilid II", Kerajaan Majapahit mencapai puncak kejayaan pada saat pemerintahan raja ke 4 yaitu bernama Hayam Wuruk. Selama raja Hayam Wuruk berkuasa yaitu tahun 1350 sampai tahun 1389 Masehi atau sekitar 39 tahun, ia berhasil membuat Kerajaan Majapahit dapat menguasai sebagian besar wilayah di Asia Nusantara.

Kejayaan Kerajaan Majapahit dipimpin oleh Hayam Wuruk ditandai dengan berhasilnya menguasai beberapa daerah seperti Sumatra, Borneo, Semenanjung Malaya, Bali dan hingga Filipina yang berada di luar nusantara. Begitu luasnya kekuasaan Kerajaan Majapahit membuat kerajaan ini bisa dikatakan sebagai kerajaan yang paling besar dalam sejarah Kerajaan di Nusantara/Indonesia.

Baca Juga : Letak Kerajaan Majapahit Berdasarkan Bukti

Masa Kejayaan Kerajaan Majapahit
Bukti Masa Kejayaan Kerajaan Majapahit
Kejayaan Kerajaan Majapahit saat pemerintahan raja Hayam Wuruk tidak lepas dari peran patihnya saat itu, yakni Patih Gajah Mada. Ia merupakan tokoh yang cukup dikenal sampai sekarang, Gajah Mada bahkan mengeluarkan sumpah bernama "Sumpah Palapa", dengan tujuan mempersatukan Nusantara.


Selain Peran Gajah Mada dalam masa Kejayaan Kerajaan Majapahit untuk menyatukan seluruh Nusantara. Ada dua faktor lain pada perkembangan kerajaan ini sehingga mencapai kejayaan, yaitu faktor ekonomi dan budaya. Berikut ini Penjelasannya.

Kejayaan Kerajaan Majapahit Bidang Ekonomi dan Budaya

Pada bidang ekonomi, masa kejayaan Kerajaan Majapahit ditandai dengan kehidupan perekonomian yang sudah sangat maju dan berkembang pesat. Penduduk Majapahit rata-rata mata pencaharian sebagai petani, selain bertani mereka juga melakukan aktivitas perdagangan. Kemajuan ditandai dengan dijadikannya Kerajaan ini sebagai pusat bagi para pedagang-pedagang dari Cina maupun India untuk bertransaksi atau bisa disebut sebagai pusat pertemuan antara pedagang tersebut. Dari hal ini lah perekonomian berkembang pesat sehingga masa kejayaan dapat tercapai.

Para pedagang dari Kerajaan Majapahit mengekspor beberapa hasil bumi seperti garam, kain, lada dan rempah-rempah lain yang dihasilkan. Kemudian mereka juga mengimpor kebutuhan-kebutuhan yang tidak dapat dihasilkan, seperti emas, porselen dan perak. Kejayaan Kerajaan Majapahit ditandai juga dengan sudah menggunakan mata uang dari logam untuk kegiatan transaksi perdagangan.

Selengkapnya : Kehidupan Ekonomi Kerajaan Majapahit

Selanjutnya kejayaan dalam bidang budaya. Kebudayaan yang dianut masyarakat kerajaan Majapahit adalah kebudayaan Hindu. Peninggalan budaya berupa candi-candi seperti Candi Bajangratu dan Candi Tikus. Kemajuan dari bidang budaya bisa terlihat dari candi-candi tersebut, masyarakat sudah menggunakan bahan yang bagus untuk pembuatan candi, yaitu menggunakan batu bata dan perekat getah pohon dan gula.
Itulah pembahasan mengenai masa Kejayaan Kerajaan Majapahit secara lengkap dan jelas, semoga berguna bagi pembaca. Sekian, terimakasih dan jangan lupa baca artikel lainnya.

Share ke teman kamu:
Tags :

Related : Masa Kejayaan Kerajaan Majapahit Lengkap